Monday, February 22, 2016

Solusi Nokia Lumia 510 mic bermasalah ( Tidak Ada suara )

Solusi Masalah Jalur Mic Nokia 510
Nokia Lumia 510 mic bermasalah - Mikropon Nokia 510 di solder langsung pada papan pcb ponsel nokia. sehingga kemungkinan kerusakan pada mic akan sangat banyak terjadi yang mengakibatkan gangguan pada mic. gangguan tersebut bisa berupa tidak ada suara pada lawan bicara, pada gambar di samping saya sudah telusuri berdasarkan diagram. anda bisa melakukan jumper untuk memperbaiki masalah Mic Nokia Lumia 510 tersebut.

Perlu saya Ingatkan sebelum Melakukan Jumper harus di pastikan mic masih dalam kondisi yang baik mampu berfungsi dengan baik, sederhana saja bisa di lakukan pengecekan pada mic tersebut menggunakan multi tester biasanya mic memiliki tahanan jika masih bagus lakukan pengukuran dengan tester pada ohm meter x 1k agar terlihat hambatan nya.

Menjumper mic akan menambah jalur kawat pada hp anda namun ini sangat maksimal untuk menghindari masalah terulang di lain waktu, dengan jumper masalah biasanya akan selesai dan tidak pernah terjadi lagi karena sangat kuat bukan standar yang hanya mengandalkan jalur kecil saja.

Gambar di atas adalah solusi perbaikan Mic HP nokia Lumia 510.
Titik Warna merah merupakan jalur + mic yang akan di jumper ke C1901, R901, dan VR1902 untuk yang berwarna hitam adalah jalur negatif ini biasanya terhubung langsung ke ground actualnya bisa di jumper ke jalur komponen R1907, VR1903 &C1904.

Jika ada Pertanyaan mengenai kupasan perbaikan masalah Nokia Lumia 510 Mic Rusak ini silahkan hubungi saya.

Catatan :
Solusi ini bisa untuk memperbaiki masalah-masalah terkait di bawah ini.
Mic Nokia lumia 510 tidak ada suara, Nokia Lumia 510 bisu.

Berhati-hatilah saat melakukan perbaikan tersebut karena dapat merusak papan PCB.


Solusi Nokia Lumia 510 mic bermasalah ( Tidak Ada suara ) Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Ujang

1 komentar: